Logo

Anggota DPRD Mojokerto Peduli Rumah Roboh Akibat Diterjang Angin Kencang di Kemlagi 

,

Selasa, 11 November 2025 10:43 UTC

Anggota DPRD Mojokerto Peduli Rumah Roboh Akibat Diterjang Angin Kencang di Kemlagi 

Anggota DPRD Kabupaten Mojokerto dari Fraksi NasDem didampingi Plt Camat Kemlagi Nicky Socrates dan Siti Mariyam, warga Dusun Mojo Watesrejo, Desa Randuwates. Foto: DPRD Kabupaten Mojokerto.

JATIMNET.COM, Mojokerto – Sebuah rumah di Dusun Mojo Watesrejo, Desa Randuwates, Kecamatan Kemlagi, Kabupaten Mojokerto ambruk hingga rata dengan tanah akibat diterjang hujan deras disertai angin kencang, Senin, 10 November 2025.

Rumah yang roboh diketahui milik Siti Mariyam. Meski bangunan rusak parah, peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa. Namun, kerugian materiil akibat kejadian tersebut diperkirakan cukup besar.

Menindaklanjuti laporan warga, anggota DPRD Kabupaten Mojokerto Hery Suyatnoko langsung mendatangi lokasi kejadian. Kehadirannya bertujuan memastikan kondisi korban serta memberikan dukungan moral kepada keluarga yang terdampak musibah.

“Saya menerima laporan dari warga pada malam hari dan langsung berkoordinasi dengan pemerintah daerah agar penanganannya bisa segera dilakukan. Ini merupakan wilayah dapil saya, jadi saya merasa bertanggungjawab memastikan warga mendapat perhatian,” ujar Hery saat ditemui di lokasi, Selasa, 11 November 2025.

Hery menyampaikan, setelah koordinasi dilakukan, pemerintah daerah segera mengambil langkah cepat.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto bersama Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKP2) diterjunkan untuk melakukan penanganan awal. Mulai dari evakuasi hingga penyiapan bantuan darurat.

Ia menambahkan, kondisi bangunan yang sudah berusia tua dan lapuk menjadi salah satu faktor penyebab robohnya rumah korban. Apalagi, diterjang hujan deras dan angin kencang secara tiba-tiba.

“Syukur, alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Kami berharap pemerintah daerah segera menyalurkan bantuan untuk meringankan beban Bu Siti Mariyam,” tambah politisi dari Fraksi NasDem tersebut.

Di akhir kunjungannya, Hery juga mengimbau warga agar lebih waspada terhadap potensi cuaca ekstrem. Ia mengingatkan bahwa hujan lebat dan angin kencang masih berpeluang terjadi di sejumlah wilayah Kabupaten Mojokerto dalam beberapa hari ke depan. (adv/inforial)